Kamis, 10 Agustus 2017

Silabus Sejarah Peradilan Islam

sejarah peradilan islam
                            KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI PEKALONGAN
Jl. Kusuma Bangsa No. 9 Pekalongan 5114  Telp. (0285) 412575 Fax. (0285) 423418
       Website: http://www.iainpekalongan.ac.id, Email: info@iainpekalongan.ac.id

SILABUS

Perguruan Tinggi                     : IAIN Pekalongan
Jurusan/Program Studi            : Hukum Keluarga Islam (HKI)
Nama Mata Kuliah                  : Sejarah Peradilan Islam
Kode                                        :
SKS                                         : 2 SKS
Semester                                  : Ganjil
Dosen                                      : Muhamad Masrur, S.H.I, M.E.I

I.               Dekripsi Mata Kuliah

Mata kuliah sejarah peradilan Islam termasuk kelompok mata kuliah keilmuan dan ketrampilan (MKK) di Fakultas Syariah Jurusan Hukum Keluarga Islam (HKI). Adapun materinya meliputi: Konsep Peradilan Islam, Institusi-institusi Peradilan Islam, Sejarah Peradilan Pra Islam, Sejarah Peradilan pada Masa Nabi SAW, Sejarah Peradilan pada Masa Khulafa’ al-Rasyidun, Sejarah Peradilan pada Masa Bani Umayah, Sejarah Peradilan pada Masa Bani Abbasiyah, Sejarah Peradilan pada Masa Kekhalifahan Turki Usmani, Sejarah Peradilan pada Masa Kesultanan di Indonesia, Sejarah Peradilan pada Masa Penjajahan, Sejarah Peradilan pada Masa Kemerdekaan, Sejarah Peradilan pada Masa Reformasi sampai sekarang, Pelaksanaan Mahkamah Syariah di Aceh dan Berbagai Negara Muslim.

II.             Kompetensi Mata Kuliah

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa akan memperoleh pengetahuan tentang konsep peradilan Islam, sejarah perkembangan dan perubahannya dari sejak masa awal Islam sampai sekarang, serta bagaimana kebijakan pemerintahan pada saat itu. Sehingga dengan memahami mata kuliah ini mahasiswa akan mampu mengetahui secara mendalam mengenai seluk beluk peradilan Islam.

III.           Strategi Pembeljaran
a.       Ceramah
b.      Diskusi
c.       Tanya Jawab
d.      Pemecahan Masalah
e.      Observasi


IV.      Referensi
-          Amir Lutfi, Hukum Perubahan Struktur Kekuasan, Susqa Press, Pekan Baru, 1991.
-          Abu Su'ud, Islamologi, cet I, Jakarta: Rineka Cipta, 2003.
-          Al-Shiddiqie, Teuku Muhammad Hasbi. Peradilan dan Hukum Acara Islam, Semarang: PT. Pustaka Rizki Putra, 2001.
-          Abdul Aziz al-Humaidi, Abdurrahman Ibn Hayyin, Al-Qadha wa Nizamuhu fi al-Kitab al-Sunnah, Kairo: Ma’had al-Mabhas al-Ilah,1831.
-          Abidin, H. Zainal, Tanzimat dan Ide Pembaharuannya,  Jurnal Hunafa, Vol, 1 No, 1, 2004.
-          Bosworth, C. E, Dinasti-Dinasti Islam, Bandung: Mizan, 1980.
-          Djatnika, Rahmat, Orientasi Pengembangan Ilmu Agama Islam, Jakarta: Proyek Pembinaan Prasarana dan Sarana Perguruan Tinggi Agama, 1986.
-          Duraib, Su’ud Ibn Ali \, Al-Tanzhim fi Mamlakah al-Arabiyah as-Su’udiyah, Riyadh: Maktab al-Wazir,1983.
-          Ghofur Anshori, Abdul, Peradilan Agama: Pasca Undang-undang Nomor 3 Tahun 2006 (Sejarah, kedudukan, dan Kewenangan), Yogyakarta: UII Press, 2007.
-          Ibnu Qayyim al-Jauziyah, I'lam al-Muwaqqi'in, juz II, Mesir : Maktabah al Tijariah al Kubra
-          Ibrahim Hassan,  Hassan, Tarikh al-Daulah al-Fathimiyah, Kairo: Al-Maktabah al-Mukhashshah alMishriyah, 1993.
-          Juhaya S. Praja, Sejarah dan Perkembangan Hukum Islam, Rosda, Bandung, 2000.
-          Kamsi, Pemikiran Hukum Islam dan Peradilan Agama di Indonesia, Yogyakrata: Cakrawala Media, 2008.
-          Madkur, Muhammad Salam. Peradilan dalam Islam. Surabaya : PT. Bina Ilmu.1982.
-          Muhammad 'Ali al-Sais, Kairo: Tarikh al-Fiqh al-Islami
-          Ma’luf, Louis, Munjid fi al-Lughah wa al-Ilm, Beirut: alMaktabah al-Syarqiyah, 1986
-          Ma’arif, Ahmad Syafi’I, M. Amin Abdullah, Sejarah Pemikiran dan Peradaban Islam, Cet. I, Yogyakarta: Pustaka Book Publisher, 2007.
-          Mukhlas, Oyo Sunaryo, Perkembangan Peradilan Islam, Bandung: Ghalia Indonesia, 2012.
-          Nasution, Harun, Pembaharuan Dalam Islam Sejarah Pemikiran dan Gerakan, Jakarta: Bulan Bintang, 1996.
-          Nelli, Jumni, Perkembangan Hukum Islam Pada Masa turki Usmani, Hukum Islam, Vol. VI. No. 4. Desember 2004.
-          Schacht, Joeseph, An Introduction, to Islamic law, Clarendon Press, 1964.
-          Salam Madkur, al-Qada fi al-Islam, Mesir: Dar al-Nahdhah al-Arabiah, 1964.
-          Yatim, Badri. Sejarah Peradaban Islam: Dirasah Islamiyah II, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2000.
-          Ya’la Muhammad Ibn al-Husein al-Farakhi, Abu,  Al-Ahkam al-Sulthaniyah, Mesir: Dar al-Fikr, TT
-          Jurnal-jurnal tentang Hukum dan Peradilan

V.        Penilaian
No
Jenis Tagihan
Bobot (%)
1
Kehadiran & Partisipasi
10
2
Tugas Presentasi & Diskusi
20
3
Ujian Tengah Semester
25
4
Ujian Akhir Semester
40
5
Sikap dan Penampilan
5

Jumlah
100 %




VI.      Kegiatan Perkuliahan
Tatap
Muka
Kompetensi Dasar
Indikator
Materi Pokok
Pengalaman Belajar
Penilaian
Sumber Bahan
Jenis Tagihan
Bentuk Instrumen
I
Memahami dan memiliki wawasan tentang  peradilan Islam
Mahasiswa memahami kontrak belajar, memahami silabus, dan memahami secara ringkas sejarah peradilan agama Islam
Pengantar Sejarah Peradilan Islam
Menelusuri sejarah peradilan Islam
-
-
-
II
Memahami dan memiliki wawasan tentang konsep peradilan Islam
Memahami pengertian dan perbedaan istilah peradilan dan pengadilan, prinsip dan unsur-unsur perradilan, Susunan dan kewenangan badan peradilan yang ada di Indonesia
Konsep Dasar Peradilan Islam
Melakukan kajian mengenai konsep dasar peradilan Islam
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, Perkembangan Peradilan Agama Islam, hlm. 1-12
-  Alaiddin Koto, Sejarah Peradilan Islam, hlm. 9-17
-  Suparman Jassin, Sejarah Peradilan Islam, hlm. 151-159
III
Mampu memhami institusi-institusi yang berkaitan dengan peradilan Islam
Memahami lembaga ijtihad dan ifta’, lembaga tahkim, lembaga hisbah dan lembaga qadha’ mazhalim
Institusi yang Berkaitan dengan Peradilan Islam
Melakukan kajian terhadap institusi-institusi yang berkaitan dengan peradilan Islam
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm.15-28
-  T. M Hasbi Ash Shiddieqy, Peradilan & Hukum Acara Islam, hlm. 81-100.
IV
Mampu memahami peradilan yang terjadi pada masa sebelum Islam
Memahami peradilan bangsa Romawi, Persi, Mesir Kuno dan Bangsa Arab pada masa Jahiliyah
Sejarah Peradilan Pada Masa Pra Islam
Mengidentifikasi sejarah peradilan pada masa sebelum Islam
Penugasan
Makalah
-  Alaiddin Koto, hlm. 17-31.
-  Suparman Jassin, hlm. 1-3
V
Mampu memahami peradilan pada masa Rasulullah
Memahami kedudukan Rasulullah sebagai Musyri’ dan Qadhi, Pelimpahan wewenang, tempat penyelesaian perkara, jenis perkara, ijtihad dan bukti dalam menyelesaikan perkara
Sejarah Peradilan Pada Masa Rasul SAW
Mengidentifikasi sejarah peradilan pada masa Rasul
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm.43-50
-  T. M Hasbi Ash Shiddieqy, hlm. 7-13
-  Alaiddin Koto, hlm. 37-50

VI
Mampu memahami peradilan pada masa Khulafa al- Rasyidun
Memahami peradilan pada masa Khalifah Abu Bakar, Umar bin Khatab, Usman bin Affan, dan Ali bin Abi Thalib
Sejarah Peradilan Pada Masa Khulafa’ al-Rasyidun
Mengidentifikasi sejarah peradilan pada masa Khulafa al-Rasyidun
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 53-59
-  T. M Hasbi Ash Shiddieqy, hlm. 14-18
-  Alaiddin Koto, hlm. 57-70
VII
Mampu memahami peradilan pada masa Bani Umayah
Memahami konsep peradilan pada masa Bani Umayah, sistem pemerintahannya, bentuk peradilannya, dan kasus peradilan pada masa Bani Umayah
Sejarah Peradilan Islam Pada Masa Bani Umayah
Mengidentifikasi sejarah peradilan pada masa Bani Umayyah
Penugasan

Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 71-76
-  T. M Hasbi Ash Shiddieqy, hlm. 19-21
-  Alaiddin Koto, hlm. 77-87
VIII



UAS




IX
Mampu memahami peradilan pada masa Bani Abbasiyyah
Memahami sistem pemerintahan Bani Abbasiyah,  peradilan Bani Abbasiyah, perubahan bidang peradilan dan masalah penyelenggarakan peradilan
Sejarah Peradilan Islam Pada Masa Bani Abbasiyah
Mengidentifikasi sejarah peradilan pada masa Bani Abbasiyah
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 79-88
-  T. M Hasbi Ash Shiddieqy, hlm. 7
-  Alaiddin Koto, hlm. 91-136
X
Mampu memahami sejarah peradilan pada masa kerajaan Turki Usmani
Memahami sejarah kerajaan Turki Usmani, administrasi, ragam peradilan, masa perkembangan peradilan, piagam Gulhane dan Humayun, dan kodifikasi undang-undang perdata.
Sejarah Peradilan Islam Pada Masa Kerajaan Turki Usmani
Mengidentifikasi sejarah peradilan pada masa Turki Usmani
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 93-99
-  T. M Hasbi Ash Shiddieqy, hlm. 28
-  Alaiddin Koto, hlm. 141-158
XI
Mampu mamahami sejarah peradilan pada masa pemerintahan kesultanan di Indonesia
Memahami sejarah kedatangan Islam, kaitan antara unsur local dengan Islam, keragaman peradilan pada masa keusltanan
Sejarah Peradilan Islam Pada Masa Kesultanan di Indonesia
Melakukan penelusuran terhadap sejarah peradilan pada masa pemerintahan kesultanan di Indonesia
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 119-124
-  Alaiddin Koto, hlm. 189-200

XII
Mampu memahami sejarah peradilan pada masa penjajahan Belanda dan Jepang
Memahami Islam politik dan hukum agama, legislasi peradilan agama pada masa penjajahan Belanda, politik simpatik penjajahan Jepang, implikasi kebijakan penjajahan terhadap peradilan agama islam di Indonesia
Sejarah Peradilan Islam Pada Masa Penjajahan
Melakukan penelusuran terhadap kebijakan-kebijakan penjajah Belanda dan Jepang terhadap peradilan Islam dan implikasinya
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 131-139
-  Alaiddin Koto, hlm. 211-231

XIII
Mampu memahami sejarah peradilan Islam sejak awal kemerdekaan sampai pada masa pemerintahan Orde Baru
Memahami kebijakan pemerintah Orde lama dan orde baru dalam penataan PA, dasar hukum, wewenang, dan kedudukan PA pada masa tersebut
Sejarah Peradilan Islam Sejak Masa Kemerdekaan
Mengidentifikasi sejarah peradilan Islam pada masa Orde lama dan Orde baru
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas, , hlm. 141-145
-  Alaiddin Koto, hlm. 241
XIV
Mampu mamahami peradilan Islam pada masa reformasi sampai sekarang
Memahami peradilan agama dalam system satu atap, peradilan agama sejak amandemen, pedoman dan kode etik perilaku hakim dan mediasi di pengadilan agama, serta Peradilan Agama dan sengketa Ekonomi Syariah
Sejarah Peradilan Islam Pada Masa Reformasi Sampai Sekarang
Melakukan penelusuran terhadap kebijakan-kebijakan apa saja yang dilakukan pemerintah di era reformasi sampai sekarang
Penugasan
Makalah
-  Oyo Sunaryo Mukhlas,  hlm. 151-233
-  Aden Rosadi, Peradilan Agama di Indonesia, 223-258

XV
Mampu memahami dan membandingkan peradilan Islam di Aceh dan berbagai Negara Muslim
Memahami pelaksanaan Mahkamah Syariah di Provinsi Aceh, Mesir, Arab Saudi, Sudan, Pakistan, Libya, Malaysia dan Maroko
Pelaksanaan Mahkamah Syariah di Provinsi Aceh dan di Berbagai Negara Muslim
Melakukan penelusuran terhadap pelaksanaan Mahkamah Syariah di Aceh dan berbagai Negara Muslim
Penugasan
Makalah
-  Aden Rosadi, Peradilan Agama di Indonesia,269-292
-  Oyo Sunaryo Mukhlas,  hlm. 239-240
-  Alaiddin, hlm. 163-184
XVI


UAS





                                                                                                                                                                                        Pekalongan, Agustus 2017
                                                                                                                                                                                        Dosen Pengampu,


                                                                                                                                                                                        Muhamad. Masrur, S.H.I, M.E.I